Minggu, 12 Februari 2023

Drive thru Learning Service For Kindergarten

Model pembelajaran drive thru adalah model pembelajaran tatap muka antara guru dan anak/siswa tanpa harus turun dari kendaraan. Secara bergantian setiap kelompok pertemuan 3-4 kendaraan yang bergantian  melakukan aktivitas disetiap wahana. Aktivitas disetiap wahana dilakukan selama kurang lebih 15 menit. Model pembelajaran ini  tidak hanya dapat dilakukan saat pandemic tetapi juga dimasa new normal dan juga ketika terjadi bencana lainnya disesuaikan dengan situasi dan kondisi. Kegiatan pembelajaran model drive thru  tidak memerlukan ruang kelas tetapi hanya lahan luas yang dapat diatur sedemikian rupa seperti pos-pos sirkuit kegiatan. Anak secara bergantian satu persatu mengunjungi pos untuk melalukan kegiatan. Anak bisa juga melakukan kegiatan di atas kendaraan (mobil atau motor) seperti layanan drive thru. Anak tetap dapat bertatap muka dengan guru dan teman-teman dari jarak aman



                                        Gambar Disain denah wahana drive thru 

Terdapat minimal 3 wahana yang bisa dibuka setiap harinya pada layanan drive thru untuk anak usia dini, diantaranya : wahana Manipulatif untuk kegiatan rancang bangun, wahan Fun and movement untuk kegiatan fisik motorik kasar dan musik, serta wahana multisensory untuk kegiatan seni serta akrivitas yang melibatkan panca indera.



video kegiatan dapat dilihat pada link https://youtu.be/8ClV4m5zhPA

Senin, 12 Oktober 2020

Tugas Assessment Pendidikan Anak Usia Dini

 


Tugas 3 

Berikan contoh aktivitas dari 3 pendekatan assessment 

1. Assessment of teaching

2. Assessment for teaching

3.Assessment as teaching

silahkan email jawaban di pupung.p.ardin@ung.ac.id

Jumat, 19 Oktober 2018

KIDDIE CARE


 

 Kelompok Bermain dan Taman Penitipan Anak Kiddie Care ” di Universitas Negeri Gorontalo
Tenaga Pendidik :
Masruroh Kozin, S.Sos.I
Fatma Lagarusu,S.Pd
Pengasuh TPA :
Aryati Rifai


Visi : Mewujudkan lahirnya Generasi Emas Yang Sehat, Cerdas, Ceria, Berdaya saing yang religius dan Berakhlak Mulia di tahun 2045
Misi :
1Mengoptimalkan Tumbuh kembang anak melalui Pelayanan Pendidikan yang sesuai dengan tahapan usia dan perkembangan anak (2-6 tahun)
2.   
 Memberikan Pelayanan kesehatan dan gizi anak melalui koordinasi dengan Poliklinik Universitas Negeri Gorontalo
3.     
Melakukan Perlindungan hukum terhadap kesalahan dan kekerasan terhadap anak .
4.    
 Mengoptimalkan pengasuhan anak di lembaga sebagai pengganti orang tua yang mempercayakan anaknya di lembaga.
5.     
Melakukan komunikasi efektif dengan orang tua dengan mengadakan parenting setiap tri wulan sekali sehingga terjadi keselarasan dan kesinambungan pelayanan pendidikan anak usia dini 


Tujuan :
Selaras dengan tujuan pendidikan nasional dan sistem pendidikan nasional, lembaga PAUD Kiddie Care berupaya melakukan stimulasi perkembangan kepada anak usia 2 sampai 6 tahun melalui kegiatan rangsangan bermain untuk membantu pertumbuhan dan perkembangan jasmani dan rohani agar anak memiliki kesiapan dalam kehidupan anak berupa life skill yang juga merupakan self help kelak di masa mendatang
Prinsip-prinsip model pembelajaranPAUD Kiddie care ini adalah sebagai berikut :
1.    Anak memperoleh pengetahuan melalui Bermain. Hal ini sesuai dengan teori belajar yang dikemukakan oleh Frobel bahwa anak membangun pengetahuannya melalui bermain . Hal ini karena bermain merupakan kegiatan yang menyenagkan bagi anak sehingga anak dapat dengan mudah memperoleh pengetahuan dan menyimpannya dalam memori jangka panjang .
2.    Anak sebagai pembelajar aktif.  bahwa dengan melakukan sendiri secara aktif maka anak akan memahami pengetahuan yang diperolehnya.
3.    Anak belajar melalui sensori dan panca indera (asas kekonkretan). Hal ini karena anak usia dini berada pada tahap perkembangan kognitif sensory motor dan pra operasional konkret .
4.    Proses kegiatan dilaksanakan dalam lingkungan yang kondusif dan inovatif di dalam maupun luar ruangan.
5.    Dilaksanakan dengan pendekatan tematik dan terpadu diarahkan pada pengembangan potensi kecerdasan secara menyeluruh sesuai dengan minat siswa.


Model Pembelajaran PAUD Kiddie care yang digunakan adalah model Proyek memiliki beberapa manfaat, diantaranya :
1.    Memperhatikan kebutuhan belajar anak, dengan memperhatikan tahapan perkembangan anak dengan melakukan kegiatan yang sesuai dengan tahapan dan kebutuhan belajar anak melalui bermain.
2.    Menggunakan pendekatan yang memanfaatkan potensi local yang ada disekitar lingkungan belajar anak Mengenalkan konsep melalui kegiatan yang aktif dan real .
Pendekatan utama adalah pendekatan proyek yang akan ditunjang oleh metode-metode lain. Pendekatan proyek adalah sebuah pendekatan yang digunakan pendidik untuk melatih siswanya menyelesaikan masalah melalui sebuah proyek, guru membimbing kelompok siswa menyelesaikan proyek tersebut . Pendekatan proyek merupakan metode pembelajaran yang mengajarkan siswa untuk memiliki sikap demokratis dengan sesama teman dalam kelompok. Siswa diberikan kebebasan dalam memberikan solusi dari sebuah masalah ketika mengerjakan proyek. Seperti yang dikemukan . Pendekatan proyek mengajak siswa belajar dalam sebuah situasi kemudian dengan bimbingan mengajak siswa untuk membuat formulasi sendiri dalam permecahan masalah .
Dengan demikian pendekatan proyek merupakan kegiatan belajar melalui pendekatan proyek melibatkan proses kesatuan hati dan pikiran diantara anggota kelompok. Dengan demikian, hasil pengamatan yang bervariasi dapat diatukan dalam proses penyelidikan yang akhirnya menghasilkan suatu karya yang berarti berdasarkan pemikiran John Dewey yang kemudian dikembangkan oleh Kill Patrick. Pendekatan proyek ini digunakan di Laboratory School at the university of Chicago milik Dewey pada pergantian abad kedua puluh. Selanjutnya pendekatan ini dikembangkan kembali oleh Lilian Katz .
Pendekatan proyek memiliki beberapa prinsip, diantaranya  :
1)    Pengetahuan ( knowledge) : diberikan pada siswa meliputi fakta-fakta, informasi, cerita, konsep, dan banyak unsur dari pikiran
2)    Keterampilan (Skill) : keterampilan berbeda dengan pengetahuan. Keterampilan adalah kemampuan yang dimiliki seseorang untuk menggunakan akal.pikiran, ide serta kreatifitasnya dalam mengerjakan atau menyelesaikan sesuatu.
3)    Disposisi (disposition) : kemampuan prososial, motivasi, peduli dan empati terhadap siswa lain,
4)    Perasaan (feelings) : memberikan kesempatan untuk terlibat aktif menentukan pilihan, dan mengambil keputusan.
Pelaksanaan pendekatan proyek disesuaikan dengan tujuan akademik dimana guru mengajarkan pengetahuan, konsep, informasi dan keterampilan dan sesuai dengan tujuan intelektual yang disesuaikan dengan tahapan perkembangan anak dalam mengeksprsikan ide serta pemikiran mencakup kegiatan menganalisa, mensitesa, menghipotesa, hubungan sebab akibat, meramalkan serta mengivestigasi. Dalam hal ini pendekatan proyek untuk anak usia dini khususnya usia 2-6 tahun masih memerlukan bimbingan dari guru.
 

 
TEMA DAN SUB TEMA 


       SEMESTER  I

No
Tema
Sub Tema
Perkiraan Waktu
1
Aku si Anak Pantai
1.      Aku diri sendiri dan keluarga
         2 minggu


2.      Aku dan Pantai
1  minggu
2.
Aku dan Hewan Laut
3.      Hewan Darat dan hewan Air
1 minggu


4.      Hewan dipesisir pantai
1 minggu


5.      Hewan di dalam laut
1 minggu
3.
Aku dan hutan bakau/mangrove
6.      Pengertian manggrove
1 minggu


7.      Manfaat hutan manggrove
1 minggu


8.      Budi daya hutan manggrove
2 minggu
4
Aku dan Terumbu Karang
9.      Macam/ jenis terumbu karang
1 minggu


10.  Manfaat terumbu karang
1 minggu


11.  Melestarikan terumbu karang
2 minggu
5
Aku dan Gejala Alam
12.  Angin  laut
1 minggu


13.  Bencana alam di laut
1 minggu


14.  Menjaga keseimbangan alam laut
1 minggu
Jumlah

17  minggu


       SEMESTER  II


No
Tema
Sub Tema
Perkiraan Waktu
1
Aku dan Nelayan
1.      Pengertian nelayan
1 minggu


2.      Perlengkapan nelayan
1  minggu


3.      Cara menangkap ikan
1 minggu
2
Aku dan makanan olahan Laut
4.      Hasil  laut yang dapat diolah
1 minggu


5.      Mengolah ikan
1 minggu


6.      Mengolah rumput laut
1 minggu
3
Aku dan Polisi Laut
7.      Tugas-tugas polisi air 
1 minggu


8.      Atribut  polisi air
1 minggu


9.      Perlengkapan polisi air
1 minggu
4
Aku dan Transportasi Laut:
10.  Transportasi laut tradisional
1 minggu


11.  Transportasi laut  modern  
1 minggu
   

12.  Manfaat transportasi laut
1 minggu


13.  Merawat transportasi laut
1 minggu
5
Aku dan Pelabuhan
14.  Manfaat pelabuhan
1 minggu


15.   Benda-benda disekitar pelabuhan
1 minggu


16.  Personel/ awak pelabuhan
        1 minggu


17.  Menjaga fasilitas pelabuhan
1 minggu
Jumlah

17 minggu





JADWAL FIELD TRIP (dapat berubah sesuai tema)

Per tri wulan sekali
Lokasi
I
Kantor polisi Laut
II
Pantai
III
Pelelangan Ikan
IV
Pelabuhan

JADWAL KUNJUNGAN NARASUMBER DI KELAS

Per tri wulan sekali
Narasumber
I
polisi Laut
II
Chef
III
Dokter
IV
Orang tua

JADWAL PARENTING
BULAN
I
II
III
IV
Pembicara
Paedagog
dokter
psikolog
paedagog





JADWAL KUNJUNGAN SEHAT PAUD KIDDIE CARE
Bulan




Kegiatan   
I
II
III
IV
V
VI
VII
VIII
IX
X
XI
XII
Menu sehat
Kacang
Hijau
biskuit
Donat
Susu kotak
Arem-arem
Susu kotak
Tahu telur isi
Susu kotak
Kacang hijau
biskuit
Arem-arem
Susu kotak
Lontong
Susu kotak
Tahu telur isi
Susu kotak
Donat
Susu kotak
Kacang hijau
biskuit
Lontong
Susu kotak
Tahu telur isi
Susu kotak
Kunjungan (bekerja sama dengan posyandu dan puskesmas setempat)
Dokter
umum
bidan
Dokter
Spesialis
anak
bidan
Dokter
umum
Bidan
Dokter
Spesialis
anak
Bidan
Dokter
umum
Bidan
Dokter
Spesialis
anak
Bidan

Pengukuran berat dan tinggi badan
Dan pemberian vitamin terjadwal
Sesuai KMS
Sesuai KMS
Sesuai KMS
Sesuai KMS
Sesuai KMS
Sesuai KMS
Sesuai KMS
Sesuai KMS
Sesuai KMS
Sesuai KMS
Sesuai KMS
Sesuai KMS